Google Rayakan Ulang Tahun ke-23 dengan Doodle Spesial
Ulang Tahun Google |
Katakunci.id - Google sebagai platform pencarian nomer 1 di dunia kini telah berusia 23 tahun. Tepat tanggal 27 September 2021, google rayakan hari jadi-nya dengan doodle yang spesial dan unik serta menarik perhatian pegunjung.
Pada tampilan utama google terdapat doodle berbentuk kue tart cokelat dengan taburan meses warna-warni di atasnya. Dilengkapi pula dengan animasi gif berupa tangan yang mengangkat lapisan atas kue tart sembari menampakkan wajah tersenyum di kue lapisan bawah. Gerakan itu seakan menjadi simbol keramahan, menghormati, dan menghargai satu sama lain layaknya kebiasan orang amerika.
Doodle tersebut menunjukkan kata “google” yang terbuat dari donat dengan taburan meses. Terkecuali huruf “L” berbentuk lilin dengan api yang menyala di atas kue bertuliskan angka 23.
Satu tahun sebelumnya google merayakan ulang tahun dengan doodle yang menggambarkan kondisi rutinitas daring masyarakat dunia di masa pandemi. Berupa huruf G yang saling berkomukasi dengan huruf lainnya di dalam layar. Berbeda dengan tahun ini yang mencoba untuk terbuka dengan senyum karena beberapa negara di dunia sedang berusaha menghadapi era new normal.
Melansir wikipedia.org, bahwa google didirikan oleh Larry Page dan Sergey Brin saat berstatus mahasiswa Ph.D di Universitas Stanford. Kala itu google masih menjadi perusahaan swasta dengan 16% saham dimiliki pada tanggal 4 September 1998. Pernyataan misi utamanya adalah “mengumpulkan informasi dunia dan membuatnya dapat diakses dan bermanfaat oleh semua orang”.
Kemudian, pada tahun 2006, kantor pusat Google pindah ke Mountain View, California. Juga, di tahun 2006 ditetapkan tanggal 27 September menjadi hari ulang tahun atas perubahan tanggal sebelumnya.
0 Comments