Search This Blog

Breaking News

Jenis, Kandungan dan Manfaat buah Kurma




KATA KUNCI ID- Kurma adalah salah satu buah yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh, sehingga Rasulullah pun menganjurkan untuk mengkonsumsi buah kurma terutama saat berbuka puasa.

Hal tersebut disampaikan dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh At-Tirmidzi, yang artinya 

" jika salah seorang dari kalian berbuka puasa, maka berbukalah dengan kurma, karena hal itu mengandung keberkahan. Jika tidak ada, maka berbukalah dengan air karena air itu menyucikan." (H.R.At-Tirmidzi).

Dalam hadits lain disebutkan, yang artinya 

"Anas bin Malik berkata,bahwa Rosulullah Saw berbuka puasa dengan ruthab (kurma basah) sebelum sholat. Jika tidak ada ruthab, beliau makan tamar (kurma kering). Bila tidak ada keduanya, beliau biasanya meminum air seteguk demi seteguk."

Anjuran tersebut disampaikan karena berbuka puasa menggunakan kurma memiliki banyak manfaat, salah satunya adalah kandungan glukosa sederhana yang terdapat dalam buah kurma dapat memulihkan energi tubuh dengan cepat.

Kurma sendiri memiliki banyak jenis,diantaranya

  1. Kurma Ajwa berwarna hitam, tidak terlalu manis, dan lembut saat digigit
  2. Kurma Safawi berwarna coklat, manis, dan tebal
  3. Kurma Mazafati memiliki rasa manis dan daging buah yang sangat lembut
  4. Kurma Sukari memiliki rasa yang angat manis, legit dan lembut
  5. Kurma Medjool berwarna lebih gelap, lebih besar, kenyal dan manis
  6. Kurma Barti memiliki daging yang tebal dan kaya rasa
  7. Kurma Anbara bagian luarnya kering
  8. Kurma Saghai berwarna coklat dan kuning diujung, manis dan lembut
  9. Kurma Sayer berwarna kehitam-hitaman, lunak, berbentuk oval dan bulat
  10. Kurma Khudri berwarna coklat tua, kulit luarnya kering dan lembut
  11. Kurma Zahidi dagingnya tebal, manis, berbentuk silinder berwarna kuning keemasan
  12. Kurma Kholas berwarna coklat keemasan, tebal, rasanya manis perpaduan seperti dipanggang
  13. Kurma Deglet Noor dagingnya agak kering, renyah, legit, manis dan berwarna coklat cerah.
  14. Kurma Ruthob (Kurma basah) memiliki rasa manis dan renyah, kurma ini istimewa karna kurma ini diberikan khusus untuk kaum hawa.

Selain jenisnya yang banyak kurma juga memiliki banyak kandungan nutrisi, diantaranya:

  • Glukosa
  • Kalori
  • Karbohidrat
  • Protein
  • Kalium
  • Magnesium
  • Niasin
  • Tembaga
  • Mangan
  • Besi
  • Serat
  • Vitamin

Sehingga buah kurma juga memiliki banyak manfaat lain untuk tubuh, yaitu:

  1. Melancarkan pencernaan
  2. Meningkatkan kesehatan tulang
  3. Menjaga kesehatan jantung
  4. Mengontrol kadar gula darah
  5. Menjaga kesehatan otak
  6. Mencegah Anemia
  7. Menjaga kesehatan ibu hamil dan mendukung tumbuh kembang janin
  8. Melancarkan persalinan
  9. Menangkal radikal bebas
  10. Mengontrol tekekanan darah
  11. Membantu menurunkan berat badan
  12. Mencegah pertumbuhan sel kanker
  13. Membantu mencukupi kebutuhan cairan tubuh.
Jadi, mengkonsumsi 2-3 buah kurma saat buka puasa selama ramadhan membantu mencukupi kebutuhan nutrisi tubuh, 



0 Comments

© Copyright 2022 - KATA KUNCI ID